Selamat Bergabung...@ Asteroid_225.....^_^v

Kamis, 22 Januari 2009

Banyak istilah-istilah dalam dunia internet yang berkaitan dengan cybercrime yang belum kita mengerti artinya, sehingga kita juga tidak tahu bagaiman untuk menghidarinya. Berikuti ini hanyalah pengenalan pembuka pada beberapa istilah cybercrime.
Spoofing yaitu teknik untuk memperoleh akses computer dimana intruder mengirim pesan kepada computer dengan menggunakan alamat IP yang menunjukkan pesan tersebut datang dari sumber (host) yang terpercaya. Untuk melakukan IP spoofing, seseorang harus menggunakan berbagai teknik untuk menemukan alamat IP dari sumber terpercaya. IP spoofing termasuk kejahatan karena menimbulkan koraban baik pada host maupun targetnya.
Phishing adalah mengirim e-mail palsu atau spam yang seolah dikirim oleh institusi bisnis terkenal dengan maksud merayu demi mendapatkan username, password danaccount ID yang ada pada kartu ATM atau kartu kredit.
Spamming berarti praktek pengiriman e-mail yang tidak diharapkan atau diminta. Spam ini menyebabkan gangguan yang besar, sebab pemilk alamat e-mail dipaksa menerima pesan yang tidak dibutuhkan.
Stalking, yaitu dengan sengaja dan motif negative membuntuti atau mengganggu orang lain, melakukan ancaman, menakuti atau mengusik keselamatan diri keluarganya.
Botnet yaitu tindakan serangan terhadap computer sehingga computer tersebut bisa dikendalikan dari jarak jauh. Biasanya ini dilakukan melalui soam atau e-mail berisi virus yang membuat computer penerima terkena DDOS sehingga tidak bisa menerima perintah user atau menyebarkan virus yang diterimanya.

0 Comments:

Post a Comment